Editorial

Shalom,

NAMA YESUS adalah kata-kata paling sering disebutkan dalam Firman Tuhan hari Minggu lalu. Nama indah yang diberikan bagi kita. Efesus menyebutkan bahwa semua turunan yang di dalam Surga dan di atas bumi menerima Nama-Nya (Efesus 3:15). Nama di atas segala nama itu dikaruniakan Allah kepada Yesus karena Ia telah merendahkan diri bahkan mengosongkan diri sampai mati di kayu salib sehingga dalam Nama Yesus segala yang ada di langit dan yang ada atas bumi dan yang ada di bawah bumi bertekuk lutut dan segala lidah mengaku “Yesus Kristus adalah Tuhan” bagi kemuliaan Allah Bapa!

Kita patut bersyukur karena kita pun memiliki Nama itu! Nama yang dengan lembut meresapi relung hati dan memberi kita pengharapan dalam keputusasaan, peng-hiburan dalam kedukaan saat kita menyebutnya. Namun di kesempatan lain, Nama itu berkuasa menghalau dan mengalahkan kuasa kegelapan! Daud memakai Nama itu untuk mengalahkan Goliat. Beberapa orang sakit menyerukannya untuk beroleh kesembuhan dan jika kita mengasihi-Nya, apa pun yang kita minta dalam Nama-Nya akan diberikannya kepada kita. Bahkan Dia dapat memberikan lebih dari yang kita doakan atau pikirkan! (Red.)