Youth Camp Duta Teruna Kristus (DTK) Kristus Ajaib 2018 - Jl. Johor 47 Surabaya Tanggal 13-15 April 2018 Di Villa Bukit Anugerah – Tretes

Youth Camp tahun ini mengangkat tema “Mengenal-Mu, Mengubahku” (Kel. 29:45-46) sebagai bagian dari tema utama Kaum Muda-Remaja tahun 2018 yaitu “Semakin Bertumbuh dalam Relasi dengan Allah” melalui Pengajaran Tabernakel.

Peserta berjumlah 50 orang berangkat dari GPT Kristus Ajaib, Jl. Johor 47 Surabaya sekitar pkl. 17.00 WIB. Walaupun sempat mengalami kemacetan selama perjalanan, ini tidak menurunkan semangat para peserta untuk mengikuti kegiatan. Setiba di lokasi, para peserta langsung mengikuti Sesi I yang dibawakan oleh Pdm. Jannen R. Pangaribuan.

Dalam sesi ini Firman Tuhan yang disampaikan menekankan pada pe-ngenalan akan Tuhan yang memilih dan membebaskan Israel dari per-budakan Mesir serta pengenalan akan Tuhan yang mau hadir dan berdiam di tengah-tengah umat Israel. Allah memerintahkan untuk membuat Tabernakel supaya Ia berdiam dan menjadi Tuhan atas Israel (Kel. 25:8).

Youth Camp DTK Johor 2018 1

Youth Camp DTK Johor 2018 2

Pada hari kedua, diawali dengan doa pagi yang disampaikan oleh Sdr. Edi Sugianto kemudian dilanjutkan dengan Sesi II. Pada sesi ini Firman Tuhan disampaikan oleh Ibu Iing Lidyawati yang mengajak peserta untuk lebih mengenal Tuhan yang mampu mengubahkan kehidupan umat-Nya. Firman Tuhan menekankan pada keubahan status, keberadaan (position) umat Tuhan yang dahulu sebagai budak di Mesir sekarang menjadi umat Tuhan; dahulu hamba dosa sekarang hamba kebenaran (Kel. 1:11-14, bnd. Rm. 6:17-18). Diakhir pemberitaan Firman Tuhan, para peserta yang rindu didoakan disuruh maju untuk didoakan oleh para pembicara.

Seusai Sesi II dilanjutkan dengan Sesi Sharing I yang terbagi dalam 4 kelompok masing-masing beranggo-takan ± 10 orang (pria 2 kelompok, wanita 2 kelompok) dengan 3 poin utama yang dibahas yakni relasi dengan Tuhan, relasi dengan orang tua dan relasi dengan sesama ter-masuk dengan lawan jenis. Sesi ini disambut positif oleh kaum muda-remaja karena mereka dapat men-ceritakan pergumulan dan penga-laman yang mereka alami kemudian mereka didoakan oleh mentor yang memimpin di tiap kelompok. Untuk menambah keakraban, panitia mengadakan games sederhana yang mengajak para peserta untuk kompak di tiap kelompok.

Youth Camp DTK Johor 2018 3

Sore harinya dalam Sesi III, Pdm. Kasieli Zebua menyampaikan Firman Tuhan bahwa orang yang mengenal Tuhan selain mengalami keubahan status juga mengalami keubahan tujuan (pur-pose). Tujuan akhir yang ditunjukkan dalam pola Tabernakel ialah Tabut Perjanjian yang berada di Tempat Mahakudus, yaitu kesatuan Kristus dan jemaat sebagai Mempelai. Kemudian dilanjutkan dengan Sesi Sharing II, beberapa orang berbagi pengalaman mengenai jatuh bangun dalam kesetiaan beribadah, pengalaman pacaran, pengalaman di-bully diakhiri dengan saling mendoakan dalam setiap kelompok. Hari kedua diakhiri dengan kegiatan api unggun yang makin mengakrabkan para peserta.

Pada hari ketiga, Bpk. Sonny J. Garing memimpin Sesi IV dan meringkas semua sesi dengan jelas dan padat. Beliau menekankan betapa pentingnya pengenalan akan Tuhan dan keubahan hidup yang dialami di dalam Tuhan. Pengenalan akan Tuhan jauh lebih berharga dari apapun. Setelah sesi, peserta kembali diajak bermain games. Suasana semakin hangat terlihat dari kekompakan yang terjalin antarpeserta.

Sebelum foto bersama di depan gedung pelaksanaan Youth Camp, terlebih dahulu penyerahan hadiah bagi juara games dan jargon terbaik serta penyerahan tanda ucapan terima kasih dari panitia kepada para pembicara. Sekitar pukul 13.00 Wib, seluruh peserta meninggalkan lokasi kembali menuju Surabaya tanpa kekurangan apapun dan tiba sekitar pukul 16.00 Wib.

Youth Camp DTK Johor 2018 4

Segenap Panitia dan seluruh peserta mengucapkan terima kasih kepada Bapak dan Ibu Gembala-Penatua dan seluruh sidang jemaat yang telah mendukung dalam doa, dana dan tenaga, Tuhan Yesus memberkati. (AS)